Saturday 11 December 2010

manusianya manusia

manusia ada dan berbahagia
dengan cara-cara mereka menghiasi putaran dunia
tiba-tiba
terlihat seperti kehilangan manusia
manusia yang selalu bersamanya
manusia teman minum dan bercanda tawa
mereka menangis, mereka terpaksa dihapuskan
mereka hilang, hilang dengan sendirinya
bersama tetes tawa yang terlewatkan ini tak mungkin mengembalikan manusia-manusia hilang itu
ada manusia, tapi tidak sejalan
tidak bisa merasakan perjalanan yang tidak biasa ini
ada manusia, mereka menyalahkan
ada manusia, mereka mengadili sesuatu yang tak pasti
ada manusia yang tidak peduli
dimana manusia indah namun rapuh itu?
mereka bahagia bersama lembaran barunya
bersama denting jarum jam, mereka hilang tanpa mendendam

cerita manusia ini untuk dibagi bukan untuk saya sendiri.

saya kehilangan.

Sunday 5 December 2010

broto penjaga pameran

dua hari sudah saya menjaga pameran di JEC bersama Eltigo dan masih 3 hari lagi
orang tua saya bilang "kit mbiyen kok gaweane jogo pameran, ngopo wae to? mending ngresiki omah"
(dari dulu suka banget jaga stand, kerjaannya apa sih? mending beresin rumah)
fyuuuu...

memang jogo pameran adalah pekerjaan yang sedikit membosankan ketika tidak ada seorangpun mampir ke stand kita, nah disitulah tanggung jawab si empunya & penggarap stand.

setelah saia amati dalam-dalam
1. display HARUS menarik, dibuat seunik mungkin
--> pajang barang2 yang kita jual di tempat yang bisa terlihat jelas
--> diberi gantungan2 warna-warni lebaii juga boleh =))
2. jaga kebersihan dan disediakan tempat sampah di dalam stand
--> saat ada kotoran dikit langsung disapu bersih!
3. panjaga stand nya ramah senyum dan menyapa
--> klo bisa "nyalon" dulu sebelum jaga stand =D
4. dilarang "memaksa" konsumen untuk membeli
--> berikan waktu kepada mereka untuk berpikir apakah harga yang kita jual kemahalan atau tidak...
5. jangan lupa berdoa sebelum jaga stand supaya larees maneees dan siapa tau bisa ketemu jodoh di sana =D

AMIN....

selamat bersemangat berjaga-jaga